Jambi- Semarak hari raya Idul Fitri 1440 H/2019 bagi umat muslim, dirayakan dengan penuh suka cita oleh jajaran Pemerintah Kota Jambi. Seperti pada tahun sebelumnya sejak kepemimpinan Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha, momentum hari kemenangan di Kota Jambi, dilaksanakan dengan nuansa yang berbeda, semarak dan penuh keceriaan.

Rangkaian perayaan semarak Idul Fitri dimulai dengan dilaksanakannya Festival Takbir Keliling Kota Jambi, yang dilaksanakan pada awal bulan Syawal 1440 H (4/6). Mengambil posisi start dan finish di “landmark” Kota Jambi, kawasan Tugu Keris Siginjai Taman Pedesterian Jomblo Kotabaru, Festival Takbir Keliling Kota Jambi diikuti oleh lebih dari 100 kendaraan hias yang berasal dari berbagai RT, Kelurahan, Kecamatan, Instansi OPD Pemkot, BUMN, BUMD, komunitas masyarakat. Bahkan ada peserta yang berasal dari daerah kabupaten tetangga Kota Jambi.

Tampak suasana pada malam itu penuh semarak, berwarna, dan ditambah lagi dengan keunikan berbagai dekorasi kendaraan hias, tampil dengan apik dan mampu memukau masyarakat yang memadati kawasan Tugu Keris Siginjai dan sepanjang jalan protokol yang menjadi rute karnaval tersebut.

Selain karnaval kendaraan hias, masyarakat dilokasi Tugu Keris Siginjai juga dihibur dengan pertunjukan hadrah dan musik gambus. Turut hadir pada acara tersebut, Wawako Maulana, Sekda Budidaya, dan jajaran Forkompimda Kota Jambi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Fasha mengungkapkan bahwa festival yang telah memasuki tahun kelima tersebut, bertujuan untuk lebih menyemarakkan perayaan malam Idul Fitri di Kota Jambi, selain memiliki manfaat untuk menghindarkan dampak negatif akibat arus mobilisasi masyarakat pada malam takbiran.

“Memasuki tahun kelima, karnaval takbir keliling terus mendapat sambutan luar biasa dari peserta dan masyarakat. Kita bersyukur dengan adanya kegiatan ini, potensi kemacetan dan angka kecelakaan lalu lintas dimalam idul fitri dapat diminimalisir. InsyaAllah pada tahun depan, kegiatan ini akan kita buat lebih meriah, dengan hadiah yang lebih banyak dan InsyaAllah akan kita ajukan menjadi agenda wisata nasional di Kota Jambi pada malam Idul Fitri,” ujarnya.

Keesokannya (5/6), Pemerintah Kota Jambi menggelar Shalat Ied Idul Fitri, bertempat di Lapangan Utama Kantor Wali Kota Jambi. Sedari fajar, ribuan masyarakat mulai memadati lapangan tempat pelaksanaan shalat berjamaah yang diimami oleh Ustadz Zulfikar, S.Ud, M.Ag. Al Hafiz. Bertindak sebagai khatib Dr. H. Kaspul Anwar, MA.

Wali Kota Jambi H. Syarof Fasha dalam sambutannya yang didampingi oleh Wawako Maulana, mengajak seluruh masyarakat Kota Jambi untuk mensyukuri nikmat Allah yang telah diberi kepada hambanya, karena telah diberi kesempatan dan kesehatan untuk menjalankan ibadah puasa Ramadan dan berjumpa pada hari raya Idul Fitri.

“Nikmat terbesar yang diberikan Allah adalah kesempatan dan kesehatan. Berkat hal tersebut, kita masih berkesempatan menjalankan ibadah puasa dan merayakan hari kemenangan ini. Mari kita syukuri nikmat tersebut dengan selalu bersyukur, meningkatkan dan senantiasa menjaga kualitas ibadah yang telah kita jalani dengan baik di bulan Ramadan,” ajak Wali Kota Fasha.

Pada kesempatan itu juga, Wali Kota Fasha mengajak masyarakat untuk menjadikan momentum hari kemenangan di hari raya Idul Fitri, untuk kembali merajut persatuan dan kesatuan ditengah masyarakat, terlebih bangsa Indonesia baru saja melaksanakan perhelatan akbar pesta demokrasi pemilu.

“Mari jadikan momentum hari kemenangan ini untuk kembali merajut persatuan, persaudaraan dan semangat kebersamaan. Lupakan segala perbedaan yang timbul beberapa waktu lalu akibat perbedaan pilihan. Mari bersama bersilaturahmi, saling memaafkan dan bangun kembali semangat kebersamaan membangun negeri tercinta. Apabila tidak bisa melakukan hal yang besar, lakukanlah hal yang kecil dan bermanfaat bagi diri sendiri dan lingkungan. Jika tidak bisa memberi manfaat, janganlah merusak apa yang sudah dibangun selama ini,” pungkas Wali Kota Jambi itu.

Dalam rangkaian shalat Ied, turut pula diumumkan pemenang kendaraan Festival Takbir Keliling Kota Jambi 1440 H/2019. Adapun yang menjadi juara 1 Kecamatan Telanaipura, Juara 2 Kecamatan Danau Sipin, Juara 3 Kecamatan Pelayangan, Juara Harapan 1 Kecamatan Kotabaru, Juara Harapan 2 RT 25 Kelurahan Kenali Asam Bawah, Juara Harapan 3 Kelurahan Buluran Kenali, Juara Harapan 4 Kelurahan Kenali Asam Bawah, Juara Harapan 5 Kelurahan Wijayapura. Wali Kota Fasha, Wawako Maulana dan Sekda Budidaya pada kesempatan itu, langsung menyerahkan hadiah kepada pemenang.

Seusai melaksanakan shalat ied bersama warga, Wali Kota Fasha didampingi oleh Wawako Maulana dan jajaran Kepala OPD Pemkot Jambi, langsung melaksanakan silaturahmi ke kediaman dinas Gubernur Jambi.

Seusai bersilaturahim kekediaman orang nomor satu di Provinsi Jambi, Wali Kota Jambi, Wakil Wali Kota Jambi dan Sekretaris Daerah Kota Jambi, menggelar “Open House” bagi masyarakat Kota Jambi. Diawali oleh Wali Kota Fasha, dilanjutkan oleh Wawako Maulana dan terakhir di kediaman Sekda Budidaya.

Tampak masyarakat begitu antusias menghadiri halal bihalal dihari Idul Fitri tersebut, yang dilaksanakan oleh pemimpin Kota Jambi. Bagaimana tidak, kesempatan untuk bertatap muka secara langsung dan merayakan hari suci kemenangan bagi umat muslim, bersama Wali Kota, Wakil Wali kota dan Sekda Kota Jambi, dilaksanakan dengan suasana hangat dan penuh kekeluargaan.

Wali Kota Fasha mengungkapkan bahwa, momentum kebersamaan Pemkot Jambi bersama masyarakat di hari kemenangan tersebut, merupakan langkah yang baik untuk mendekatkan masyarakat dengan pemimpin Kota Jambi dan jajaran Pemerintah Kota Jambi. Diharapkan dengan kebersamaan tersebut, rasa saling memiliki akan tumbuh ditengah masyarakat, sehingga program pembangunan pemerintah akan berlangsung dengan baik dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Jambi.

SUMBER: BAG. HUMAS SETDA KOTA JAMBI